menu

Bahasa

sajian bakso goreng telur puyuh



bahan-bahan utama :
  • 200 gram daging sapi cincang
  • 8 butir telur puyuh rebus dan dikupas kulitnya
  • 2 sendok makan tepung panir
  • 2 sendok makan bawang merah yang sudah dipotong-potong dan digoreng
  • 1/4 sendok teh merica
  • 1/4 sendok teh biji kembang pala [sudah halus]
  • garam secukupnya
  • 1 butir telur diambil hanya putih telur saja
  • minyak goreng
  • bahan pelengkap
  • 2 buah wortel yang sudah dikupas dan dipotong-potong sebesar jari kelingking
  • 1buah brokoli dipotong menjadi kuntum
  • 1/4 sendok teh gula dan 1 gelas air
bahan untuk kuahnya :
  • 1 bawang bombay dipotong kotak-kotak[1 cm]
  • 1 buah tomat ukuran sedang dipotong kotak-kotak [ 1 cm]
  • 4 sendok makan [ atau lebih ] kecap manis
  • 1 sendok makan tepung panir
  • 1/4 sendok teh merica halus
  • 1/4 sendok teh biji pala
  • 4 butir cengkeh utuh
  • garam secukupnya
  • 1 1/2 gelas air
  • 2 sendok makan minyak goreng
cara membuatnya :
  1. bahan bahan utama di campur , aduk rata jadikan 8 bulatan , kecuali minyak goreng dan telur puyuh
  2. balut setiap telur puyuh dengan 1 bulatan daging , daging yang sudah berisi dengan telur puyuh, bulatkan lagi sampai rapi
  3. goreng sampai agak kecoklatan dan sisihkan
  4. Tumis bawang bombai sampai harum
  5. masukkan tomat dan aduk aduk sampai tomat menjadi lunak
  6. masukkan kecap dan bumbu-bumbu lainnya , [ kecuali tepung panir dan air ] aduk sebentar
  7. masukkan tepung panir dan aduk
  8. tambahkan air, kalau sudah mendidih , masukkan bakso yang berisi telur puyuh
  9. didihkan sampai kuahnya meresap dan agak kental ,lalu cicipi rasanya ,kalau perlu ditambah dengan kecap,setelah dirasa pas rasanya,angkat dan sajikan saat masih panas
  10. sayuran baru direbus sesaat ,sebelum bakso isi telur puyuh dihidangkan
  11. setelah itu sajikan dengan nasi hangat
Sumber : Mentari[MTR]

No comments:

Post a Comment